Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jelang HUT Ke 77 TNI Tahun 2022, Kodim 1504/Ambon Sukseskan Ziarah Nasional TMP Kapaha Ambon


Ambon - Kodim 1504/Ambon sukseskan acara Ziarah Nasional menjelang HUT ke 77 TNI yang berlangsung di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kapaha, Kel. Pandan Kasturi, Kec. Sirimau, Kodya Ambon. Selasa (04/10/2022) 


Dandim 1504/Ambon Kolonel Inf. Zamril Philiang mengatakan bahwa Kodim Ambon selaku Panitia acara Ziarah Nasional menjelang HUT Ke 77 TNI Tahun 2022 yang digelar di TMP Kapaha, Kota Ambon sudah sangat mantap kesiapannya. "Ujarnya" 

Dandim mengatakan persiapan yang dilakukan, jauh-jauh hari secara struktural sudah adanya perintah oleh Komando Atas kemudian melakukan koordinasi dan komunikasi dengan semua pihak, juga lintas sektoral Pemerintah Kota Ambon serta Dinas terkait. "Ujar Dandim"


Selain itu Kolonel Zamril juga menunjuk langsung Mayor Inf. La Buton sebagai Perwira Upacara sekaligus mengerahkan personel bidang personalia Kodim 1504/Ambon yang dibantu oleh anggota lainnya untuk mempersiapkan semua akomodasi dan perlengkapan dengan sebaik-baiknya mulai dari penyiapan ruang transit para pejabat, kebersihan, kesiapan pasukan upacara, tabur bunga, karangan bunga, serta pengamanan babinsa di lokasi TMP Kapaha Ambon. " Tuturnya"


Acara Ziarah Nasional menjelang HUT ke 77 TNI di TMP Kapaha Ambon berlangsung khidmat, Irup Upacara Ziarah dipimpin langsung oleh Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI. Ruruh A. Setyawibawa, selaku Komandan Upacara Letkol Kal Suhardin, S.T., yang dikelilingi pasukan upacara terdiri dari satu SST Gabungan Pamen TNI AD, AL, AU dan Polri, satu SST TNI AD Yonif Raider 733, satu SST TNI AL, satu SST TNI AU, satu SST Korps Musik, satu Regu Gabungan PNS Kodim 1504/Ambon dan PNS Lantamal IX/Ambon.

Undangan yang hadir antara lain Kapolda Maluku, Danlantamal IX/Ambon, Danlanud Pattimura Ambon, Kasdam XVI/Pattimura, Wakapolda Maluku, Ketua DPRD Prov. Maluku, Kajati Maluku di wakili Kasi intel, Kepala Pengadilan Tinggi Maluku, Danguspurla Koarmada III, Kepala Bakamla RI Zona Maritim Timur, Kabinda Prov. Maluku, Irdam XVI/Pattimura, Danrem 151/Binaiya, Kapoksahli Pangdam XVI/Pattimura, Danrindam XVI/Pattimura, Para Asisten Jajaran Kodam XVI/Pattimura, Dandim 1504/Ambon, Kapolresta Pulau Ambon dan PP. Lease, Penjabat Wali Kota Ambon.


Acara diawali dari persiapan pasukan upacara, laporan Perwira Upacara yaitu Mayor Inf. La Buton kepada Pangdam XVI/Pattimura, dilanjutkan pembukaan upacara, penghormatan umum kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga oleh Irup, pembacaan doa, penghormatan terakhir kepada arwah pahlawan, penaburan bunga oleh Irup di ikuti oleh para tamu undangan, di akhiri dengan foto bersama.


Kolonel Inf. Zamril Philiang yang di dampingi Ny. Devi Zamril Philiang selaku ketua panitia dan pelayanan kegiatan Ziarah Nasional menjelang HUT Ke 77 TNI Tahun 2022 di TMP Kapaha Ambon mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas partisipasi dan kerja samanya sehingga acara ini dapat berlangsung dengan khidmat aman dan lancar. "Pungkasnya"

Posting Komentar untuk "Jelang HUT Ke 77 TNI Tahun 2022, Kodim 1504/Ambon Sukseskan Ziarah Nasional TMP Kapaha Ambon"