Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kodim 1504/Ambon Terima Kunjungan & Pengarahan Danrem 151/Binaiya


Ambon -  Kasdim 1504/Ambon Letkol Inf. Muhammad Taha Fauth, S.Ag., bersama Regu Jaga Ksatriaan dan para Perwira menyambut kedatangan Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P., bertempat  di Makodim 1504/Ambon, Jl. Slamet Riyadi, Kel. Uritetu, Kec. Sirimau, Kota Ambon. Senin (06/03/2023)


Danrem 151/Binaiya bersama rombongan para Kasi Kasrem 151/Binaiya tiba di depan Ksatriaan Makodim 1504/Ambon yang berjulukan (Nusa Apono), disambut hangat oleh Kasdim 1504/Ambon Letkol Inf Muhammad Taha Fauth, S.Ag, bersama para perwira kemudian menuju ke ruangan transit loby Makodim 1504/Ambon.


Di ruang Loby Makodim, Kasdim 1504/Ambon memberikan paparan singkat terkait Laporan Satuan secara langsung di depan Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P, juga kepada seluruh Perwira yang hadir saat itu. paparan tersebut secara singkat di paparkan sesuai dengan bidang fungsi masing-masing.


Dalam kesempatan yang sama Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P., perdana bertatap muka bersama seluruh Prajurit Kodim 1504/Ambon dan ASN. 

Mengawali pengarahannya Danrem 151/Binaiya mengucapkan Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Selamat Siang, Shyaloom, Salam sejahtera bagi kita semua, yang saya hormati para pejabat Kasi Kasrem 151/Binaiya, Kasdim 1504/Ambon, para Perwira Staf Kodim seluruh Prajurit dan ASN, juga para Babinsa saya. Di siang ini saya ingin memperkenalkan diri, saya Brigjen TNI Aminton Manurung S.I.P secara umum saya pernah berdinas di Satuan Komando Pasukan Khusus (Kopasus), juga di satuan Kostrad, Raider, dan saat ini berdinas di Kodam XVI/Ptm sebagai Danrem 151/Binaiya dan sekarang berdiri di depan para anggota sekalian. "Ujarnya"

Menurutnya perjalanan karier saya susah untuk di tebak tapi disitulah saya di tempatkan dan disitulah letak rezeki saya. "Ujar Danrem"

Negara juga institusi  TNI, TNI AD, Kodam XVI/Ptm dan lebih spesifik lagi adalah Satuan Kodim di kewilayahan yang menjadi ujung tombak kita adalah Babinsa, citra Angkatan Darat berasal dari bawah yaitu para Babinsa di lapangan, naik satu tingkat jajaran Koramil, Kodim, Korem, Kodam sampai ke Tingkat TNI AD, di samping itu saya berharap kita sebagai prajurit harus belajar menjadi yang profesional, dan menjadi tumpuan Satuan, TNI AD, TNI dan Negara, sehingga Babinsa dapat bercerita panjang lebar dalam segala bentuk kegiatan dengan maksimal dan perlunya evaluasi internal sehingga terjadi perubahan dan perbaikan dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan. "Himbaunya"


Saya selaku Danrem 151/Binaiya juga ingin menegaskan selama saya menjabat akan selalu melakukan fungsi pengawasan internal ke bawah yang menjadi tugas dan tanggung jawab saya secara berkelanjutan dengan baik dan semaksimal mungkin. "Tegasnya"

Setiap prajurit khususnya buat para Babinsa kita harus menjadi cerminan kepada keluarga dan masyarakatnya serta dapat memberikan solusi yang terbaik di desa binannya, Brigjen TNI Aminton juga mencontohkan bagaimana kita menjadi prajurit yang profesional sebagaimana contoh prajurit tempur setiap kita harus mengasah skill juga kemampuan dalam bentuk latihan, latihan dan latihan. "Tuturnya"

Ia mengatakan, Babinsa harus cerdas dalam menanggapi setiap permasalahan yang terjadi di wilayahnya dan selalu berada di tengah-tengah masyarakatnya dalam kegiatan apapun sehingga masyarakat bisa melihat bahwa kinerja babinsa bisa menjadi figur contoh yang baik bagi warga, ingat Babinsa tidak boleh arogan. "Kata Danrem"

Danrem menegaskan saya akan berusaha merangkul semua prajurit saya dengan selalu mengedepankan sikap adil dan bijaksana, tidak ada kepentingan kelompok, kesukuan, beda agama, dan semacamnya, hal tersebut di ungkapkannya karena Dandim 1504/Ambon sudah menyerahkan jabatannya kepada saya, untuk sementara pejabat Dandim 1504/Ambon belum terisi dan masih kosong, jadi hari ini saya hadir di depan para prajurit Kodim 1504/Ambon dan ASN sekalian, sekaligus mengingatkan tentang beberapa kejadian yang telah terjadi di wilayah kita saat ini, bahwa tidak ada suatu kejadian tanpa di dahului oleh indikasi atau tanda-tanda zaman, setiap prajurit harus cerdas melihat tanda-tanda zaman dan tidak boleh kalah dengan tanda-tanda tersebut. "Tegasnya"


Bagi para Komandan Satuan juga kepada para Perwira agar setiap kegiatan harus membuat laporan pertanggung jawaban kegiatan yang sudah di laksanakan, dengan benar, teliti dan valid, kalau ada yang dengan sengaja mengambil atau melakukan pemotongan setiap hak-hak anggota khususnya Babinsa, ini sangat tidak diperbolehkan. "Jelasnya"

Brigjen TNI Aminton juga berharap agar setiap prajurit selama bertugas dan berdinas selalu berada di dalam koridor yang benar jangan melakukan pelanggaran sekecil apapun karena dapat mengakibatkan kerugian kepada Prajurit dan ASN itu sendiri, karena marwah dirimu, keluargamu dan marwah satuanmu berada di dalam dirimu. Danrem juga berulang-kali mengingatkan kepada seluruh prajurit agar menjaga keharmonisan rumah tangganya sehingga terhindar dari permasalahan rumah tangga yang sudah pasti dapat mengganggu kehidupan berkeluarga dan kedinasan. "Harapnya"



Mengakhiri pengarahannya, Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P, juga mengatakan Kalian adalah bagian dari saya dan saya adalah bagian dari kalian yaitu seluruh prajurit Kodim 1504/Ambon beserta keluarganya, dan saya akhiri dengan selamat bertugas.  "Pungkasnya"

Sebagai penutup Danrem 151/Binaiya membuka sesi tanya jawab kepada seluruh prajurit sampai kegiatan selesai dengan tertib, aman dan lancar.

Adapun yang hadir dalam kunjungan dan pengarahan tersebut antara lain Kasiintel Kasrem 151/Bny, Kasipers Kasrem 151/Bny, Kasiter Kasrem 151/Bny, Kasilog Kasrem 151/Bny, Kasiren Kasrem 151/Bny, Kasdim 1504/Ambon, Pabung Malteng, Pasi ops Kodim 1504/Ambon, Pasiter Kodim 1504/Ambon, Pasiintel Kodim 1504/Ambon, Pasilog Kodim 1504/Ambon, Danramil 1504-01/Baguala, Danramil 1504-02/Sirimau, Danramil 1504-03/Saparua, Danramil 1504-04/Salahutu, Danramil 1504-05/Leihitu, Danramil 1504-06/Nusaniwe, Danramil 1504-07/Haruku, Danramil 1504-08/Nusalaut, Anggota dan ASN Kodim 1504/Ambon

Posting Komentar untuk "Kodim 1504/Ambon Terima Kunjungan & Pengarahan Danrem 151/Binaiya"